Aji Ali Husni,Kepala Dispora Kukar
TENGGARONG, (KutaiRaya.com) Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kutai Kartanegara (Kukar) berkomitmen untuk memajukan olahraga dengan menambah dan memperbaiki fasilitas olahraga di Stadion Aji Imbut, Tenggarong Seberang. Langkah ini diambil untuk mendorong lebih banyak masyarakat terlibat dalam kegiatan olahraga serta meningkatkan kualitas fasilitas yang ada.
Kepala Dispora Kukar, Aji Ali Husni, menjelaskan bahwa pengembangan fasilitas olahraga menjadi salah satu fokus utama, selain pembinaan atlet. "Kami tidak hanya berfokus pada pembinaan atlet, tetapi juga memperhatikan pembangunan fasilitas olahraga yang didukung oleh APBD setiap tahunnya," ujar Ali baru-baru ini.
Salah satu rencana yang telah disusun adalah pembangunan lapangan basket three on three dan street ball di kawasan Stadion Aji Imbut. Dengan fasilitas baru ini, Dispora Kukar berharap dapat menghidupkan kembali kawasan tersebut sebagai pusat kegiatan olahraga masyarakat.
"Kami ingin memastikan bahwa masyarakat merasa nyaman dan aman saat berolahraga di Stadion Aji Imbut. Fasilitas yang memadai dan perawatan yang rutin akan kami upayakan terus," tambahnya.
Ali juga menekankan pentingnya olahraga yang dilakukan dengan standar dan teknik yang benar, bukan hanya sebagai sarana hiburan tetapi juga sebagai upaya untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh.
Dispora Kukar terus berupaya meningkatkan indeks olahraga masyarakat yang saat ini masih rendah dengan menambah fasilitas dan mengajak lebih banyak masyarakat untuk berpartisipasi dalam kegiatan olahraga.
"Dengan langkah-langkah ini, kami berharap dapat menciptakan lingkungan yang lebih aktif dan sehat bagi seluruh warga Kukar." pungkasnya. (adv/dri)