
Suasana SDN 009 Tenggarong di hari pertama yang didampingi orang tua murid.(Foto: Achmad Nizar/Kutairaya)
TENGGARONG, (KutaiRaya.com): Hari pertama masuk sekolah di kota Tenggarong, Senin (14/7/2025), para siswa terlihat sangat antusias. Tak hanya para siswa, orang tua pun juga semangat dan antusias untuk mendampingi para putra putrinya masuk sekolah. Seperti yang terlihat di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 009 Tenggarong, sejak pagi lapangan di sekolah itu dipenuhi dengan orang tua yang datang bersama anak anak mereka.
Salah satu orang tua siswa yang ikut menemani dan menunggu anaknya, Sandi Agung mengunkapkan rasa senang dan bangga, melihat anak nya yang begitu semangat sekolah di hari pertama.
"Anak saya sangat semangat ketika ingin berangkat ke sekolah, sebagai orang tua harus semangat mendampingi, " ujar Sandi Agung pada Kutairaya.
Ia sengaja menunggu anaknya di sekolah, untuk melihat buah hatinya beradaptasi dengan lingkungan sekolah. "Alasan saya menemani anak saya, agar anak saya dapat beradaptasi dengan sekolah yang baru, karena kalau langsung dilepas begitu, nanti dia merasa cemas, "ucapnya.
Ia mengaku akan mendampingi anaknya selama lima hari kedepan. "Tapi kalau anak saya sudah cepat beradaptasi dengan teman temannya dan lingkungan, akan saya tinggal, " jelasnya.
Sementara Kepala SDN 009 Tenggarong, Norma Ningsih memberikan izin kepada orang tua siswa untuk sementara yang ikut mendampingi anaknya.
"Saya udah informasikan kepada orang tua kelas 1, diperbolehkan menungu hanya 3 hari, dan itu pun tidak boleh di sekitar lingkungan kelas, agar guru lebih muda untuk mengajari anak anak, " jelas Norma Ningsih.
Ia mengapresiasi orang tua dan siswa yang antusias di hari pertama sekolah."Alhamdulillah, saya lihat anak anak begitu semangat, mereka senang bertemu dengan teman teman baru, " katanya.
Di hari pertaama sekolah, sekolah melakukan berbagai kegiatan salah satunya kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), yang berlangsung selama lima hari kedepan.
"Untuk Kelas 1 mengikuti MPLS, agar mereka mengenal semua lingkungan di SDN 009 Tenggarong, sementara untuk kelas 2-6 mereka akan menyesuaikan diri dengan kelas baru, " pungkasnya.
Dalam membantu siswa baru untuk cepat beradaptasi dengan lingkungan sekolah, pihaknya melibatkan guru dan kakak kelas."Kami juga mengarahkan kakak kelas untuk membantu murid kelas 1 dalam beradaptasi dengang lingkungan, " lanjutnya.
"Saya harap anak anak dapat cepat beradaptasi dan semangat dalam belajar kedepannya, " tutupnya. (*zar)