• Sabtu, 08 Februari 2025
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Dispora Kabupaten Kutai Kartanegara



Plt Kepala Disperindag Kukar, Sayid Fathullah.

TENGGARONG, (KutaiRaya.com) Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kukar mendorong pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di tempat wisata untuk meningkatkan daya tarik wisatawan yang datang.

Plt Kepala Disperindag Kukar, Sayid Fathullah, mengungkapkan bahwa beberapa waktu lalu pihaknya diminta masukan dari Dinas Pariwisata terkait data-data UMKM, Industri Kecil Menengah (IKM), dan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda).

"Hal ini penting karena Kutai sebagai kerajaan tertua di Indonesia memiliki daya tarik tersendiri. Wisatawan pasti penasaran dan ingin tahu lebih banyak tentang budaya, adat, dan kehidupan di Kutai," ujar Fathullah pada Sabtu (3/8/24).

Fathullah menekankan pentingnya menyediakan pengalaman yang memuaskan bagi wisatawan. Jangan sampai mereka kecewa. Pariwisata harus menggali kekayaan budaya dari tetuha dan pihak sultan, serta menyajikan semua aspek kehidupan tradisional yang bisa dilihat oleh pengunjung.

Menurut Fathullah, jika wisatawan merasa puas dan memutuskan untuk menginap, mereka akan berbelanja dan berkontribusi pada ekonomi lokal.

"Disperindag sangat mendukung pariwisata dalam mengembangkan Pulau Kemala agar dapat mengakomodasi keinginan wisatawan lokal, nusantara, maupun mancanegara," tambahnya.

Disperindag mengusulkan agar Pulau Kemala memiliki dua kluster tradisional dan modern. Kluster tradisional akan menampilkan aspek-aspek budaya asli, sedangkan kluster modern akan memiliki fasilitas seperti waterboom dan kereta gantung yang menarik bagi wisatawan lokal. Orang asing biasanya lebih tertarik dengan lamin (rumah adat) dan pengalaman budaya otentik,

Disperindag juga mengusulkan agar UMKM diberi kesempatan berjualan di lokasi wisata secara bergilir. UMKM binaan Disperindag bisa bergiliran, sebulan untuk UMKM A, sebulan berikutnya untuk UMKM B, dan seterusnya.

"Dengan begitu, semua pelaku usaha dapat merasakan manfaat dari pariwisata. Adanya konsep ini mereka sangat berterima kasih atas masukan dari Disperindag," tutup Fathullah. (adv/dri)

Pasang Iklan
Top