• Senin, 10 Februari 2025
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Dispora Kabupaten Kutai Kartanegara



TENGGARONG, (KutaiRaya.com) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kukar saat ini tengah melakukan berbagai persiapan untuk menyukseskan pelaksanaan event tahunan Erau Pelas Benua tahun 2024. Kegiatan ini dijadwalkan akan diselenggarakan pada bulan September mendatang.

Pamong Pembinaan Sejarah Lokal dan Pelestarian Budaya Daerah Disdikbud Kukar, Agus Syarifudin, menjelaskan bahwa pelaksanaan upacara Erau tahun 2024 sedang dalam proses persiapan. Mereka telah melakukan rapat koordinasi dengan lintas OPD di awal bulan Juli dan beberapa hari yang lalu melaksanakan rapat kedua.

"Alhamdulillah, kami mendapatkan support dari teman-teman OPD sebagai pendukung, seperti Dispora, Dinas Pariwisata, dan beberapa OPD lain seperti DPMPTSP," kata Agus pada Minggu (21/7/24).

Erau tahun ini rencananya akan dibuka sekitar tanggal 21 atau 22 September, bertepatan dengan ulang tahun Kota Tenggarong yang ke-242 pada tanggal 28 September.

"Kami sudah dua kali rapat dan insya Allah akan ada satu kali lagi rapat untuk memfinalkan seluruh kegiatan. Kami juga sedang menyiapkan penetapan SK Bupati tentang panitia," jelas Agus.

Salah satu persiapan yang sedang dilakukan adalah untuk upacara pembukaan di Stadion Rondong Demang Tenggarong. Mengingat tahun ini adalah tahun politik, Disdikbud akan berkoordinasi dengan KPU dan Bawaslu untuk memastikan acara berlangsung dengan lancar tanpa melanggar aturan kampanye.

Dari sisi penganggaran, ada dua sumber dana yang telah dipersiapkan. Yang pertama adalah hibah tahunan kepada Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura untuk acara sakral yang diadakan di museum atau keraton. Yang kedua adalah anggaran untuk acara seremonial yang mencakup pembukaan, expo, pentas seni, dan olahraga tradisional.

Tahun ini, Disdikbud juga akan mengundang semua kecamatan di Kukar untuk berpartisipasi dalam kirab budaya dan parade, seperti tahun sebelumnya.

"Kami juga berencana mengundang seluruh camat se-Kukar pada rapat terakhir untuk mempublikasikan acara ini. Dengan persiapan yang matang, diharapkan Erau Pelas Benua tahun 2024 dapat berlangsung sukses dan memberikan dampak positif bagi masyarakat Kukar." tutup Agus. (adv/dri)

Pasang Iklan
Top