• Selasa, 15 Oktober 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara




TENGGARONG, (KutaiRaya.com) Penyandang disabilitas ikut memikmati acara Kukarland Festival 2023 di Stadion Aji Imbut, mereka telah disediakam area khusus penyandang disabilitas oleh Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar)

Kepala Dinas Pariwisata Kukar Slamet Hadiraharjo mengatakan bahwa acara ini dapat dinikmati dan disaksikan oleh seluruh lapisan masyarakat termasuk penyandang disabilitas selama dua hari, 22 hingga 23 September 2023 ini.

"Dengan adanya fasilitas ini, kami menghargai para pengunjung disabilitas. Mereka perlu dirangkul dan perhatikan. Di area difabel ini kami Pemkan Kukar telah menyediakan tempat khusus bagi penyandang disabilitas, orang tua, ibu hamil hingga orang cedera."ujar Slamet Jumat (22/9/2023).

Kemudian untuk penyandang disabilitas tuli telah terdapat pendampingnya yang akan menjadi Juru Bahasa Isyarat (JBI). Hal ini merupakan langkah awal Dispar Kukar kedepan dalam melaksanakan event.

"Karena event selanjutnya akan disediakan lagi bagi teman disabilitas. Namun kita juga melihat apakah venuenya memungkinkan," ungkapnya.

Sementara, Wakil Bupati Kukar, H Rendi Solihin memastikan bahwa seluruh event di Kukar diperuntukan bagi semua kalangan, salah satunya kepada masyarakat disabilitas. Khusus event kali ini, Pemkab Kukar memfasilitas khusus bagi masyarakat dsabilitas untuk turut serta dalam kemeriahan Kukarland Festival 2023.

Ia mengungkapkan fasilitas khusus bagi dsabilitas ini menjadi terobosan yang dilakukan Pemkab Kukar dan juga Kalimantan Timur (Kaltim). Artinya semua event di Kukar juga ramah terhadap difabel,

"Apresiasi kami untuk mereka semua yang telah hadir menikmati dan menyaksikan persembahan dari Pemkab Kukar untuk seluruh masyarakat bukan hanya Kukar tapi Kaltim pada umumnya." tutupnya. (*dri)

Pasang Iklan
Top