
Aplikasi Siranam Mobile
TENGGARONG, (KutaiRaya.com) Masyarakat Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) semakin dipermudah dalam melakukan pengecekan tagihan air PDAM, cukup melalui Aplikasi Siranam Mobile. Aplikasi ini merupakan inovasi dari Perumda Tirta Mahakam Kukar dan telah berjalan sejak tahun 2022 lalu.
Aplikasi Siranam merupakan salah satu konsep perubahan yang akan dilakukan di Perumda Tirta mahakam.
Asisten Manajer Humas Perumda Tirta Mahakam Kukar Ali Murdani, menjelaskan bahwa aplikasi ini dihadirkan untuk memberikan informasi kepada masyarakat khususnya pelanggan PDAM Perumda Tirta Mahakam Kukar. Siranam ini sudah lama berjalan dan sudah sering disampaikan ke pelanggan untuk menggunakan aplikasi tersebut.
"Aplikasi ini berguna bagi masyarakat yang mau mengecek berapa tagihan mereka per bulan apakah terjadi lonjakan, dan juga bisa digunakan sebagai tempat pengaduan pelanggan jika ada keluhan masalah air bersih." kata Ali kepada KutaiRaya.com Kamis (5/6/2025).
Masyarakat cukup mudah mengakses aplikasi ini, langsung saja download di Playstore dan bisa nanti pelanggan cukup masukan nomor sambungan dan nomor hp untuk mendapatkan informasi terkait tagihan air pdam.
"Selain itu, aplikasi ini Blbisa juga untuk mengecek tagihan punya tetangga atau teman. Serta bisa digunakan untuk penyambungan Sambungan Rumah Baru." jelasnya.
Kemudian di aplikasi ini bisa juga digunakan untuk simulasi penggunaan air setiap bulannya. Misalnya bulan depan mau melakukan simulasi pemakaian 24 m³ berapa pembayarannya bisa dilakukan di aplikasi ini.
Diharapkan aplikasi ini mampu meningkatkan dan mengintegrasikan berbagai layanan publik yang diproduksi oleh Perumda Tirta Mahakam terutama untuk memberikan kecepatan, kemudahan dan kepastian pelayanan yang paling banyak dibutuhkan oleh masyarakat sekaligus peningkatan digitalisasi manajemen organisasi dalam memberikan pilihan alternatif layanan secara digital bagi masyarakat.
"Kami berharap kepada para pelanggan bisa menggunakan aplikasi ini, karena bisa diakses dimana saja dan kapan saja." tutupnya. (dri)