• Jum'at, 07 Februari 2025
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Dispora Kabupaten Kutai Kartanegara



(Camat Tenggarong Sukono)


TENGGARONG (KutaiRaya.com) - Camat Tenggarong Sukono memastikan, beberapa titik jalan utama antarkelurahan dan desa di Kecamatan Tenggarong mulai dipasangi fasilitas penerangan jalan umum (PJU).

Ia mengatakan, pemasangan PJU ini merupakan program dari Bupati Kukar yang dijalankan Dinas Perhubungan yakni program Terang Kampungku.

"Alhamdulillah, beberapa jalan utama kelurahan dan desa di Kecamatan Tenggarong sudah terang benderang,” ujarnya belum lama ini.

Ia mengaku, manfaat PJU ini juga untuk mencegah kecelakaan dan kerawanan kriminal yang terjadi pada waktu malam hari.

"Saat ini wilayah yang sudah terpasang Lampu Penerangan Jalan Umum(LPJU) mulai Kelurahan Jahab, Loa Ipuh Darat, Bukit Biru, Maluhu dan Desa Bendang Raya dan Rapak Lambur. Ada ratusan PJU yang terpasang pada 2024 ini,” terangnya.

Terpisah, Lurah Jahab Laoren Sirenden saat dihubungi membenarkan beberapa PJU sudah terpasang di wilayahnya.

"Ini sangat membantu masyarakat di malam hari. Jahab termasuk wilayah jalan poros Samarinda menuju kawasan hulu Mahakam. Sedangkan untuk Jalur Triyu yang menghubungkan Jahab-Loa Ipuh juga terpasang PJU sekitar 16 titik. Dan ini akan berproses terus, " pungkasnya. (One/Adv)

Pasang Iklan
Top