
TENGGARONG (KutaiRaya.com) - Perumda Tirta Mahakam Kabupaten Kukar Kembali melaksanakan perjanjian Kerjasama dengan pihak ketiga, kali ini dengan Bank BJB Cabang Balikpapan, di Rumah Makan Tepian Pandan Tenggarong beberapa waktu lalu.
Menurut Direktur Utama Perumda Tirta Mahakam Suparno, kerjasama ini salah satu tujuannya adalah untuk memudahkan pelanggan dalam pembayaran tagihan air.
"Justru kita harus lebih banyak bermitra salah satunya perbankan untuk pembayaran rekening air, tujuannya pertama mendekatkan atau memudahkan pelanggan dalam memenuhi kewajibannya, " ujar Suparno ditemui ruang kerjanya Jum
Selain itu lanjutnya, bermitra dengan perbankan tidak itu saja tapi berguna dalam beberapa kemudahan dalam hal penyediaan pendanaan.
"Dan ini pilihan kita saja harus kemana untuk pembayaran tagihan air, " imbuhnya.
Ia berharap, dengan dilaksanakannya perjanjian kerjasama ini pelanggan dengan mudah dan memliki banyak pilihan untuk membayar tagihan dimana pun dan kapan pun secara tepat waktu.
"Sehingga meminimalisir adanya tunggakan rekening di setiap pelanggan, " pungkasnya. (One)