• Jum'at, 14 Februari 2025
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Dispora Kabupaten Kutai Kartanegara



Press Release Capaian Pembangunan Daerah 2022 Kutai Kartanegara

TENGGARONG, (KutaiRaya.com) Di penghujung tahun 2022 Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar Press Release Capaian Pembangunan Daerah tahun 2022 dan Kegiatan Strategis tahun 2023. Press Release di sampaikan langsung oleh Bupati Kukar Edi Damansyah, di ruang Serbaguna Kantor Bupati Kukar Sabtu (31/12/22) malam.

Pada kegiatan tersebut turut dihadiri Sekertaris Daerah Kukar Sunggono, para Asisten, seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada dilingkungan Kabupaten Kukar, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kukar, serta diikuti secara virtual oleh seluruh camat, pimpinan perusahaan, Ketua MUI Kukar dan undangan lainnya.

Di momen Press Release Bupati Edi Damansyah menyampaikan capaian pembangunan daerah dari 23 Program Dedikasi Kukar Idaman selama tahun 2022. Diantaranya Program Program Kukar Siap Kerja yaitu tingkat pengangguran menurun sebesar 4,14% dari tahun 2021 yang mencapai 5,66%.

Program Gema Idaman dengan hasil capaian 68 jumlah rumah ibadah yang mendapatkan bantuan dana hibah, 102 SD dan 91 SMP yang memasukan Gema sebagai kegiatan sekolah, 50 Da'i yang dilatih, 50 masyarakat yang mengikuti 1 desa satu Hafidz Quran.

Selanjutnya Program Pertanian Berbasis Kawasan Pemkab Kukar mampu menyelesaikan pembangunan 17 embung, 34,451 Kilo Meter jalan produksi pertanian dan perkebunan, pembangunan dan normalisasi jaringan irigasi sepanjang 67,00 Kilo Meter, serta penetapan 5 kawasan pengembangan padi.

Selain itu Program Kukar Kaya Festival yang pada tahun ini mampu dilaksanakan sebanyak 60 festival, jumlah ini tentu meningkat daripada tahun sebelumnya yang hanya 11 festival.

Kemudian Program Pemantapan Konektivitas Wilayah, untuk menjamin kelancaran komunikasi, informasi dan kegiatan-kegiatan ekonomi masyarakat agar lebih efektif dan efisien.

Pemkab Kukar telah menyelesaikan 225 Desa dan Kelurahan tanpa blank spot, peningkatan jalan di Kecamatan sepanjang 94,73 Km, pembangunan dan peningkatan jalan Kabupaten 84,35 Km, pemantapan jalan Kabupaten sepanjang 61,30%, serta pembangunan dan pemeliharaan jembatan sebanyak 16 unit.

"Saya ingin membangun tradisi baru. Bahwa pekerjaan yang kita laksanakan dalam satu tahun ini harus diinformasikan kepada masyarakat. Jadi apapun hasilnya. Tapi tentunya yang saya sampaikan masih berupa makro. Beberapa data yang harus diperhatikan kembali." ungkap Edi Sabtu (31/12/22).

Lanjutnya, tapi di sisi lain Pemkab Kukar memberikan informasi ke masyarakat dan tujuannya bahwa dari tradisi ini. Edi ingin bahwa jajaran dan para kepala OPD juga untuk merubah cara kerja dan pola pikirnya.

"Jadi sekali lagi saya garis bawahi bahwa publikasi kami pada malam hari ini. Memberikan informasi ke masyarakat berupa hasil kinerja secara makro juga untuk memberikan. Dorongan motivasi kepada jajaran kepala OPD y"ng ada di Jajaran, pemerintah Kabupaten" ujarnya.

Ia juga menyampaikan kegiatan strategis di tahun 2023 diantaranya, pembangunan pasar tangga arung, pembangunan rumah sakit Muara Badak, pembangunan atau pemeliharaan jalan dan jembatan, pembangunan pertanian, dan infrastruktur layanan dasar.

Untuk itu, Pemkab Kukar nanti hari Senin (2/1/23) akan menggelar Ngapeh Hambat lagi untuk evaluasi persiapan beberapa item pekerjaan yang menurut nilai strategisnya itu kategori besar seperti pasar, rumah sakit. Ada beberapa item tadi itu memang ada percepatan.

"Paling tidak bulan Januari itu sudah mulai. Bahkan kemarin saya instruksikan perikatannya dengan pihak penyedia jasa sudah di awali pada awal Januari."pungkasnya. (*dri)

Pasang Iklan
Top