• Sabtu, 27 Juli 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



PWI saat menyerahkan bantuan ke penjual sayur di Tenggarong.


TENGGARONG (KutaiRaya.com) - Hari Ibu Nasional diperingati setiap tanggal 22 Desember, tahun ini PWI Kukar juga menjadikan momen ini untuk berbagi.

Kali ini PWI Kukar yang dipimpin Ketuanya Desman Minang didampingi pengurus lainnya, memberikan bantuan mesin cuci dan santunan kepada perwakilan kaum ibu di Kukar, yakni kepada Ibu Rahmayanti yang tinggal di Gg. Dewi Sri Jalan Loa Ipuh,Kelurahan Loa Ipuh Tenggarong, Selasa (22/12) sore.

Ketua PWI Kukar Desman Minang mengatakan, pemberian bantuan kepada perwakilan ibu di Tenggarong ini dalam rangka hari ibu sekaligus bentuk kepedulian PWI Kukar.

"Karena saat ini PWI Kukar memiliki keterbatasan sehingga tahun ini kami hanya bisa memberikan kepada satu orang saja. Semoga bantuan ini bisa bermanfaat kepada penerima dan menjadi berkah serta bisa membantu meringankan kebutuhan keluarga, " ungkap Desman Minang.

Rahmayanti bersama suami yang kesehariannya menjual sayuran di Pasar Maduningrat sejak tahun 1990 silam mengaku bersyukur menerima bantuan ini.

"Alhamdulillah dengan adanya bantuan ini meringankan pekerjaan saya di rumah karena mesin cuci milik saya sudah rusak, saya juga mengucapkan terima kasih banyak kepada PWI Kukar karena telah memberikan mesin cuci dan juga santunan untuk ia dan keluarganya, " tuturnya.

Ia berharap, pengurus PWI Kukar kedepannya lebih maju dan bisa memberikan sumbangsih untuk Kukar. (one)

Pasang Iklan
Top