• Minggu, 28 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



Alif Turiadi

TENGGARONG, (KutaiRaya.com) Kegiatan Karya Bhakti TNI kolaborasi Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar) bersama Kodim 0906/KKR untuk melanjutkan komitmen mereka dalam menjadikan lumbung pangan Ibu Kota Nusantara (IKN).

Adapun fokus kegiatan ini adalah pembangunan infrastruktur di sektor pertanian yakni ada lima kawasan strategis Kecamatan Tenggarong, Tenggarong Seberang, Muara Kaman, Sebulu dan Loa Kulu.

Diketahui program ini juga merupakan kelanjutan pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-114 di Desa Panca Jaya, Kecamatan Muara Kaman yang sukses dilakukan belum lama ini.

"Kami dari DPRD Kukar sangat mengapresiasi langkah yang dilakukan Pemkab Kukar dan Kodim Kukar ini." ujar Wakil Ketua DPRD Kukar Alif Turiadi Senin (10/10) kemarin.

Menurut Alif kegiatan ini demi mewujudkan percepatan pembangunan infrastruktur pendukung pertanian di Kukar. Dimana banyak kegiatan yang cukup positif yang dapat disinergikan antara masyarakat dan TNI,

Karena lanjutnya, yang dihasilkan dari sinergisitas antar pemerintah dan TNI dapat mengatasi permasalahan yang dihadapi petani Kukar. Apalagi, kesuksesan kerjasama pada kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-114 di Desa Panca Jaya, Muara Kaman mendapat apresiasi langsung dari KSAD Jenderal TNU Dudung Abdurachman.

"Dan dengan adanya kegiatan Karya Bhakti dapat mempercepat pembangunan infrastruktur pertanian. Bahkan membantu ekonomi petani di Kukar. Alhamdulillah, kita dukung dan tingkatkan terus dan Bupati juga terus men-support itu," pungkasnya. (*dri/adv)

Pasang Iklan
Top