• Minggu, 28 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara

Ditunjuknya Kutai Kartanegara sebagai bagian dari Ibukota Negara (IKN), tentunya sangat berdampak positif untuk Kukar. Oleh karenanya pemerintah Kutai Kartanegara mempersiapkan segala sesuatunya untuk mendukung rencana tersebut


Kepala Dinas Pertanahan dan Penataan Ruang (DPPR) Kukar Setianto Nugroho Aji mengatakan, dengan ditunjuknya Kaltim sebagai Ibu Kota Negara (IKN), maka Pemkab Kukar akan menyiapkan pengkajian wilayah penyangga IKN di dua Kecamatan di Kukar.


Kedua Kecamatan yang akan menjadi wilayah penyangga Ibu Kota Negara di Kabupaten Kukar, yakni Kecamatan Samboja dan Muara Jawa.


"Dengan ditunjuknya Kaltim menjadi IKN, maka kita harus menyiapkan nanti pengkajian terhadap wilayah penyangga Ibu Kota Negara di Kecamatan Samboja dan Muara Jawa," ungkapnya.


Menurut dia, dua daerah ini akan berpengaruh pada seluruh lini kehidupan masyarakat, selain itu kita harus menyesuaikan tata ruangnya.


Tata ruang untuk kedua wilayah penyangga ini lanjutnya sangat penting, dan pihaknya akan merevisi Perda Tata Ruang Nomor 9/2013 untuk menyesuaikan dengan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Provinsi dan Nasional. (one)

Pasang Iklan
Top