• Sabtu, 27 Juli 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara




TENGGARONG, (KutaiRaya.com) Sekertaris Daerah (Sekda) Kutai Kartanegara (Kukar) bersama unsur Forkopimda Kukar, melakukan Ziarah ke Makam Aji Imbut Pendiri Kota Tenggarong serta Makam Raja-Raja Kesultanan Kutai Kartanegara ing Martadipura dalam rangka HUT Kota Tenggarong ke-241. Bertempat di Komplek Pemakaman Museum Mulawarman Kamis (28/9/23).

Kegiatan ziarah tersebut diawali dengan penaburan bunga dan membacakan doa ke pendiri Kota Tenggarong yakni Aji Imbut yang bergelar Suktan M. Muslihuddin, dilanjut dengan ziarah ke Raja Raja Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura.

Sekda Kukar mengungkapkan bahwa berdirinya Kota Tenggarong di era klasik tidak terlepas dari kontribusi Raja-Raja Kesultanan Kutai Kartanegara ing Martadipura dalam membangun kawasan kota, antara lain Sultan Aji Muhammad Sulaiman (1850-1899 M), Sultan Aji Muhammad Alimuddin (1899-1910), dan Sultan Aji Muhammad Parikesit (1920-1960).

Alhamdulilah hari ini kita sudah bisa melaksanakan kegiatan tahunan yang selalu kita laksanakan di Bulan September dalam rangka memperingati HUT Kota Temggarong

"Alhamdulilah ziarah hari ini berjalan dengan khidmat, tertib, dengan khusuk dimana peserta yang hadir bisa berpartisipasi dengan baik." ucap Sunggono (28/9/23).

Mudah mudahan semua pihak nantinya bisa lebih untuk berkomitmen dan bersama sama menjaga termasuk membangun Kota Tenggarong ini biar bisa lebih baik sebagaiamana harapan pendahulu yang mendirikan Kota Tenggarong ini.

"Kita semua berharap agar untaian doa yang pahalanya kepada para Raja-Raja Kesultanan Kutai Kartanegara ing Martadipura yang telah berjasa dalam pembangunan Kota Tenggarong." ungkapnya.

Dalam makam Raja-Raja Kesultanan Kutai Kartanegara ing Martadipura hari ini, ia juga berharap agar semua dapat menjadikannya cermin untuk merefleksi, kontemplasi, serta introspeksi atas kontribusi dan peranan masing-masing dalam membangun Kota Tenggarong. (*dri/adv)

Pasang Iklan
Top