Ketua DPRD Kukar Abdul Rasid turut mendampingi dalam acara peresmian titik nol.
TENGGARONG, (KutaiRaya.com) Ketua DPRD Kutai Kartanegara (Kukar) menghadiri peresmian taman yang merupakan bantuan Program CSR dari perusahaan yang ada di Kukar. Kegiatan tersebut berlangsung di Depan Museum Mulawarman Tenggarong, Selasa (26/9/23).
Peresmian tersebut dilakukan oleh Bupati Kukar Edi Damansyah bersama Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura Aji Muhammad Arifin dan Pimpinan PT Mahakam Sumber Jaya.
Diketahui bahwa taman yang ada di Tenggarong tersebut merupakan bantuan CSR dari perusahaan yang ada di Kukar yakni PT. Mahakam Sumber Jaya, PT. Multi Harapan Utama, PT. Jembayan Muara Bara, PT. Toba Bara Sejahtera, PT. Anugerah Bara Kaltim, PT. Alamjaya Bara Pratama, dan PT. Khotai Makmur Insan Abadi.
Ketua DPRD Kukar mengatakan terkait peresmian taman ini mengucapkan terima kasih kepada pihak pihak perusahaan yang telah berpartisipasi dalam membangun dan menata Kabupaten Kukar. Ini tadi baru diresmikan oleh Bupati, beberapa taman taman yang merupakan bantuan dari CSR perusahan perusahaan yang ada di Kukar
"Oleh karena itu kami mengharapkan, mengingat untuk membangun Kukar bukan hanya tanggungjawab pemerintah. Tapi ini menjadi tanggungjawab semua pihak termasuk perusahaan perusahaan yang berusaha di Kukar juga memiliki kewajiban yang sama untuk membangun Kukar." ungkapnya.
Ia menyebut kalau sekarang ini baru beberapa perusahaan yang terlibat dalam membangun dan menata Kukar.
"Kami berharap mudah mudahan kedepannya perusahaan yang ada di Kukar juga akan mengikuti dengan membangun baik taman maupun fasilitas fasilitas yang lain." pungkasnya. (*dri/adv)