• Sabtu, 27 Juli 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



Ketua DPRD Kukar Abdul Rasid

TENGGARONG, (KutaiRaya.com) Ketua DPRD Kutai Kartanegara (Kukar) Abdul Rasid menghadiri acar penutupan Tenggarong Reggae Festival (TRF) 2023 yang berlangsung di Halaman Parkir Stadion Rondong Demang Tenggarong, Sabtu (24/6/23). Acara itu sendiri berlangsung dari 23-24 Juni 2023, yang diharapkan menumbuhkan ekonomi ketakyatan.

Acara yang diinisiasi Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian ini sebagai dukungan kepada Kukar sebagai kabupaten dan kota kreatif di Indonesia. Dalam kegiatan tersebut menampilkan musik reggae di Kalimantan Timur (Kaltim), khususnya Kutai Kartanegara (Kukar), olahraga tradisional, kontes motor, dan juga UMKM.

"Saya atas nama Ketua DPRD Kukar mengucapkan terima kasih kepada ibu Hetifah yang selalu melaksanakan kegiatan kegiatan kemasyarakatan seperti Tenggarong Reggae Festival 2023 ini."ucap Rasid Sabtu (24/6/23).

Rasid mengatakan pada malam ini adalah malam untuk bersenang-senang menikmati malam minggu, menikmati musik yang ada di Stadion Rondong Demang ini. Mudah-mudahan kegiatan seperti ini semakin sering dilaksanakan di Kukar. Karena Kukar khususnya Tenggarong tidak hanya kaya dengan seni dan budaya yang ada di Kalimantan Timur, tapi juga kaya akan seni musik yang di Kabupaten Kukar

"Dengan adanya event event seperti ini akan membuat Tenggarong lebih maju, akan membuat orang sering datang ke tenggarong untuk menikmati seni dan budaya. Yang harapannya hari ini kita menumbuhkan ekonomi kerakyatan di Kukar khususnya Tenggarong." ungkapnya.

Ia juga berharap mudah-mudahan kegiatan seperti ini selalu di laksanakan terus menerus untuk menumbuhkan ekonomi kemasyarakatan di Kabupaten Kutai Kartanegara ini. (*dri/adv)

Pasang Iklan
Top