• Selasa, 15 Oktober 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



(Safety Riding SMKN 6 SMD (2) : Team Astra Motor Kaltim 2 bersama pak Denny Christian (SPV Area Dept. Safety Riding PT AHM) (Tengah) saat memberikan sertifikat kepada perwakilan SMKN 6 Samarinda)


SAMARINDA (KutaiRaya.com) - Dalam rangka meningkatkan keselamatan berkendara sejak dini, Astra Motor Kaltim 2 kembali melanjutkan edukasi Safety Riding di SMKN 6 Samarinda (16/05/2023).

Pada kesempatan ini, sebanyak 75 siswa SMKN 6 Samarinda mendapatkan edukasi tentang keselamatan dalam berkendara melalui instruktur safety riding Astra Motor Kaltim 2, Fajrin Nur Huda.

Ia mengatakan, pendidikan sejak dini kepada siswa/siswi SMA/SMK merupakan hal yang perlu dilakukan agar para siswa dan siswi sudah mendapatkan ilmu dan pemahaman mengenai keselamatan berkendara sepeda motor.

"Kampanye #Cari_Aman ini merupakan wujud kepedulian Astra Motor Kaltim 2 dalam meminimalisir terjadinya kecelakaan sepeda motor khususnya di kota Samarinda. Semoga dengan adanya kegiatan ini, pemahaman tentang cara berkendara sepeda motor yang baik dan benar dapat diterapkan saat beraktivitas dengan sepeda motor," jarnya.

Tak hanya edukasi keselamatan dalam berkendara, pada kesempatan kali ini para siswa SMKN 6 Samarinda juga diberikan edukasi langsung seputar kemasan AHM Oil yang asli mengingat maraknya penemuan oli palsu di pasaran.

"Kami selalu berupaya dalam meningkatkan pemahaman masyarakat tentang kemasan oli yang asli. Kami berharap dengan adanya sosialisasi ini dapat membantu masyarakat agar terhindar dari pemalsuan produk," ungkap Efendi Kurniawan selaku SPV Spare Part Astra Motor Kaltim 2 yang memberikan langsung sosialisasi pada kegiatan ini.

Sosialisasi AHMBS 2023

Tak hanya edukasi Safety Riding, para siswa SMKN 6 Samarinda juga diajak mengikuti kompetisi AHM Best Student (AHMBS) yang saat ini sedang digelar oleh Astra Motor Kaltim 2 dengan masa pendaftaran terhitung sejak 15 maret hingga 20 Juli 2023 mendatang.

Disampaikan langsung oleh Sjahrizal Ibnu selaku EHS Astra Motor Kaltim 2, Kompetisi bagi pelajar tingkat SMA/SMK/MA ini diharap dapat menjadi wadah yang tepat bagi generasi muda dalam berkarya dan menyongsong masa depan.

"Melalui Semangat Sinergi Bagi Negeri, kompetisi AHMBS ini hadir sebagai wadah masyarakat dalam membangun negeri, terutama generasi muda dalam meningkatkan kembali minat para pelajar tentang pengembangan isu sosial dan ekonomi kemasyarakatan," ungkap Ibnu.

Kompetisi AHMBS sendiri merupakan kompetisi khusus bagi SMA/SMK/MA dalam memaparkan gagasan dan karyanya dalam membangun negeri dengan tajuk "Gen Z Kuat, Indonesia Hebat”. Kegiatan ini mengajak generasi muda dalam mengangkat kepedulian serta menjawab isu global melalui karya kritis, kreatif, terstruktur, dan bermanfaat bagi negeri.

Bagi siswa/siswi SMA/SMK/MA di wilayah Samarinda, Kutai Kartanegara, Bontang, Sangatta, Malinau dan Kutai Barat yang berminat mengikuti kompetisi ini, silahkan melakukan pendaftaran melalui Link: Bit.ly/AHMBSKALTIM2 atau menghubungi kontak person Sjahrizal Ibnu (0812-4419-0707) dan kunjungi official akun instagram @hondaetamkaltim untuk informasi lebih lanjut seputar pendaftaran AHMBS 2023. (One)

Pasang Iklan
Top