• Kamis, 05 Desember 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Dispora Kabupaten Kutai Kartanegara



(Kapolres Kukar AKBP Irwan Masulin Ginting)


TENGGARONG (KutaiRaya.com) - Polres Kukar melalui Kampung Tangguh yakni Kampung Etam Desa Sumber Sari Kecamatan Loa Kulu Juara 1 dan akan mewakili Kaltim di tingkat nasional.

"Lomba kampung tangguh ini merupakan gelaran Mabes Polri, dan kami bersyukur Kampung Etam Desa Sumber Sari Loa Kulu Kukar meraih Juara 1 dan akan mewakili Kaltim di tingkat nasional," ungkap Kapolres Kukar AKBP Irwan Masulin Ginting beberapa waktu lalu.

Ia berharap, kampung tangguh di Desa Sumber Sari Kecamatan Loa Kulu, dapat meraih prestasi tingkat nasional.

Untuk diketahui, Polda Kaltim belum lama ini melakukan penilaian lomba kampung tangguh, dalam rangka mendukung program kampung nusantara di Kampung Etam Desa Sumber Sari, Kecamatan Loa Kulu, Senin (11/1) lalu.

Dengan adanya Kampung Tangguh ini diharapkan dapat memberikan kontribusi kepada masyarakat dan dapat memberikan pendapatan yang lebih guna menghadapi wabah Covid 19, kemudian dari segi kesehatan dapat lebih ditingkatkan lagi seperti memberikan pelatihan kepada masyarakat dalam penanganan dan pencegahan covid-19. (One)

Pasang Iklan
Top