• Senin, 29 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara

Dengan kondisi keuangan Pemkab Kukar yang tahun ini menurun, maka berimbas pada pembiayaan yang lain, salah satunya biaya penyelenggaraan MTQ ke 38 Tingkat Kabupaten Kukar di Kecamatan Sebulu pada Maret 2016 mendatang.


Plt Sekda Kabupaten Kukar H Marli mengingatkan kepada Camat Sebulu, Murjani, untuk memangkas anggaran kegiatan MTQ tingkat Kabupaten Kukar.


Usulan panitia awalnya sebesar Rp 8,5 miliar. Angka tersebut cukup memberatkan mengingat kondisi keuangan Kukar sedang mengalami penurunan drastis. Jadi anggaran MTQ harus bisa dikurangi.


"Beberapa hari yang lalu, saya sudah memanggi Camat Sebulu, selaku ketua Panitia MTQ Kukar 2016, agar biaya yang diusulkan panitia sebesar Rp 8,5 miliar bisa dikurangi. Kebijakan pengurangan ini harus dilakukan di tengah kondisi APBD Kukar yang sedang mengalami krisis, " terangnya.


Sebetulnya, Marli juga tak ingin anggaran MTQ dikurangi karena acara MTQ sangat penting dan wajib digelar.Tetapi, kondisi keuangan daerah yang tidak memungkinkan sehingga Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kukar harus membahas angka realistis agar MTQ tetap bisa berjalan sukses.


"TAPD Kukar sedang membahas juga besaran dana yang ideal agar MTQ berjalan sukses, nanti akan dicocokan dengan hasil pembahasan internal panitia pelaksana, dan besarannya akan diputuskan, " pungkasnya. (zaf)

Pasang Iklan
Top