• Kamis, 25 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara

Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah di Kecamatan Loa Janan, terbilang pembangunan yang cukup mendesak.


Selain itu pembangunan infrastruktur jalan menjadi bagian penting untuk diperhatikan pemerintah Kukar.


Abdul Khadir Anggota Komisi II DPRD Kutai Kartanegara mengutarakan, bahwa keberadaan TPA menjadi hal yang prioritas yang diharapkan pemerintah Loa Janan.


"Kita beberapa waktu lalu mengikuti Musrenbang kecamatan Loa Janan, selain kebutuhan infrtasruktur jalan, hal yang menjadi harapan masyarakat dan pemerintah setempat adalah segera dibangunkannya TPA Sampah," kata Abdul Khadir.


Abdul Khadir, juga berharap perusahaan perusahaan yang beroperasi di Kecamatan Loa Janan memiliki empati besar terhadap kemajuan Loa Janan, agar keberadaanya benar benar dirasakan masyarakat.


Sementara itu Firnadi Ikhsan, anggota DPRD dari Dapil 3 (Tenggarong Seberang, Sebulu dan Muara Kaman), mengaku estimasi anggaran hasil musrenbang 2018 telah dicuatkan, dimana anggaran per kecamatan kisaran Rp3 miliar, hal itu disesuaikan dengan luas wilayah dan jumlah pendudukan.

"Dengan anggaran sebesar itu, maka tentu harus dipilah dan dipilih skala prioritas pembangunan dasar masyarakat," tandasnya. (boy)

Pasang Iklan
Top