Ditelepon tidak ada dijawab, Faud Khoiri (21) warga RT 04 Desa Sebulu Ilir Kecamatan Sebulu ternyata ditemukan gantung diri disebuah pohon durian, Rabu (27/7) sekitar pukul 19.30 Wita.
Kapolres Kukar AKBP Fadillah Zulkarnaen melalui Kapolsek Sebulu AKP Zainal Arifin mengatakan, saat itu sekita pukul 17.30 Wita saksi bernama Irma Erviana menghubungi Korban lewat Hp namun tidak ada jawaban, kemudian pada pukul 19.00 Wita, Irma Erviana SMS kepada Juliansyah Als Unus minta bantuan untuk mencari keberadaan Korban, selanjutnya Unus mencari Korban dirumahnya namun tidak ada, kemudian saksi Irma dan Unus langsung mencari korban di Desa Sebulu Ilir RT. 06 Kecamatan Sebulu Yang dimana lokasi tempat Korban biasa menyendiri kalau ada masalah.
"Sesampainya disana Irma dan Unus melihat Sepeda motor milik korban posisi terparkir, kemudian menyenteri sekitar lokasi dan melihat Korban Fuad sudah dalam keadaan tergantung diri dipohon Durian. Kemudian Irma dan Unus langsung balik menuju kampung untuk meminta bantuan dan juga menuju rumah korban untuk memberitahukan kejadian tersebut kepada orang tua korban."paparnya.
Saat kembali ke tempat gantung diri tersebut, ternyata korban sudah diturunkan oleh warga sekitar. Selanjutnya kejadian tersebut dilaporkan ke Polsek Sebulu.
"Atas kejadian tersebut orang tua dan keluarga korban tidak bersedia dilakukan otopsi dan menerima musibah tersebut sebagai takdir." Terangnya
Zainal Arifin menambahkan bahwa korban di duga gantung diri, Dikerenakan padah hati setelah ajakan menikah korban di tolak dengan alasan pacarnya ingin menyelesaikan sekolah yanga mana saat ini masih kelas 3 SMA bahkan juga sering ngancam mau bunuh diri. (kr1)