• Senin, 29 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



(Kabid Pemasaran Pariwisata Dispar Kukar Triyatma)


TENGGARONG (KutaiRaya.com) - Saat ini, media sosial (Medsos) telah menjadi hal yang penting bagi kebutuhan sehari-hari. Orang memiliki banyak sekali cara berkomunikasi melalui media sosial. Mereka dapat mencari, berinteraksi, dan memberikan informasi dengan orang lain dengan mudah. Hal ini berdampak pada naiknya peluang pariwisata digital secara drastis.

Kehadiran media sosial memberikan peluang yang signifikan kepada pariwisata. Oleh karena itu, media sosial dan pariwisata digital merupakan hal yang selaras dalam dunia digital.

Kabid Pemasaran Pariwisata Dispar Kukar Triyatma mengatakan, promosi melalui media online atau media sosial (Medsos) diyakini sebagai cara paling efektif untuk memperkenalkan kekayaan budaya dan pariwisata sebuah negara kepada dunia.

"Media sosial mampu menyebarkan informasi dengan cepat dan daya jangkau yang luar biasa dibandingkan dengan media manapun. Penggunaan media sosial tersebut belakangan menjadi banyak diminati oleh masyarakat sebagai sarana untuk berkomunikasi," ungkapnya.

Menurutnya, media sosial seperti youtube, facebook, instragram dan di era sekarang ini merupakan salah satu sarana promosi yang menjadi pilihan bagi banyak orang.

"Karena ini dinilai paling efektif dan murah serta memiliki dampak sangat luas dalam penyebarannya. Kita mempunyai media sosial mulai dari youtube, facebook, instagram, bahkan ada website," tuturnya.

Selain memanfaatkan medsos lanjutnya, cara lainnya yang dilakukan Dispar Kukar untuk promosikan wisata yakni melalui dialog wisata dengan berbagai kalangan, memperkenalkan daya tarik wisata yang ada di Kukar.

"Untuk mempromosikan destinasi wisata di Kukar banyak cara dan strategi yang telah dilakukan, dan tentunya hal itu berpengaruh terhadap meningkatnya kunjungan wisatawan beberapa tahun belakangan ini," pungkasnya. (One/Adv)

Pasang Iklan
Top