• Senin, 29 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



(Kepala Dispar Kukar Slamet Hadiraharjo)


TENGGARONG (KutaiRaya.com) - Penghargaan yang diraih Pemkab Kukar melalui program Kukar Kaya Festival diharapkan menjadi motivasi agar menjadi lebih baik lagi.

"Mendapatkan penghargaan ini tentu menjadi motivasi bagi Kukar, dalam hal ini Dinas terkait yakni Dinas Pariwisata (Dispar) Kukar, " ujar Kepala Dispar Kukar Slamet Hadiraharjo diruang kerjanya, Kamis (05/10/2023).

Menurut Slamet, bahwa yang pasti kita mendapatkan penghargaan melalui program Kukar Kaya Festival ini menjadi motivasi kami, yang pertama untuk mempertahan maupun meningkatkan.

"Artinya bukan hanya dari daerah kita sendiri, tetapi ternyata secara nasional melihat program yang kita laksanakan. Dan ini bagian dari apresiasi mereka terhadap apa yang telah dilakukan Pemkab Kukar melalui program Kukar Kaya Festival, " tuturnya.

Ia memastikan, pihaknya dari Dinas Pariwisata sebagai pelaku pelaksanaan kegiatannya otomatis penghargaan ini juga menjadi pemicu dan semangat kami untuk lebih mengembangkan lagi.

Slamet menjelaskan, Kukar Kaya Festival merupakan salah satu program dalam visi misi RPJMD Kukar Idaman 2021-2026 masa kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah bersama Rendi Solihi. Program Kukar Kaya Festival ini memiliki misi untuk menghadirkan 100 festival berbasis hiburan rakyat dan pergerakan ekonomi selama lima tahun kepemimpinan mereka.

"Hadirnya festival ini juga searah dengan target Pemkab Kukar. Terutama dalam upaya pengentasan kemiskinan dan penguatan ekonomi kerakyatan karena efek domino yang akan secara nyata dirasakan oleh masyarakat Kukar," tutupnya.

Perlu diketahui, salah satu program dalam visi misi RPJMD Kukar Idaman 2021-2026 masa kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah bersama Rendi Solihi yakni Kukar Kaya Festifal (K3F), mengantarkan Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara meraih penghargaan Indonesia Awards 2023 beberapa waktu lalu.

Program yang digadang menjadi kiblat industri kreatif di Indonesia itu, sudah menggelar 50 event selama tiga tahun terakhir. Penghargaan yang diraih Pemkab Kukar berasal dari kategori Excellent Award for Strategic Initiative atas Inisiatif KeKraf Kutai Kartanegara.

Wakil bupati Kukar, Rendi Solihin hadir langsung mewakili pemerintah kabupaten Kutai Kartanegara, pada malam penganugrahan penghargaan tersebut, pada Kamis 31 Agustus 2023, di Jakarta Concert Hall, iNews Tower, Jakarta. (One/Adv)

Pasang Iklan
Top