• Senin, 29 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara





SAMARINDA (KutaiRaya.com) - Kejaksaan Tinggi Kalimantan Timur mengadakan Festival dan Lomba Burung Berkicau Tingkat Nasional Kajati Kaltim Cup II.

Kegiatan tersebut berlangsung di halaman kantor Kejaksaan Tinggi Kalimantan Timur, Minggu (13/08/2023).

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Timur Hari Setiyono, SH.MH dan hadir dalam pembukaan adalah Para Asisten, Kabag TU, para Koordinator dan Ketua Ikatan Adhyaksa Dharma Karini Wilayah Kalimantan Timur Ny. Hj. Etty Hari Setiyono beserta anggota.

Festival dan lomba burung berkicau Tingkat Nasional Kajati Kaltim Cup II diikuti oleh ribuan peserta yang berasal dari berbagai daerah seperti Kalimantan Selatan, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur dan ada peserta yang berasal dari Pulau Jawa. Ada 14 jenis burung dan terbagi menjadi 54 kategori yang dilombakan dalam kegiatan ini.

Dalam sambutannya Kajati Kaltim menyampaikan, bahwa Festival dan Lomba Burung Berkicau Tingkat Nasional Kajati Kaltim Cup II ini diselenggarakan masih dalam rangkaian Hari Bhakti Adhyaksa ke 63 serta memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78. Dimana lomba ini juga pernah dilaksanakan pada tahun 2018 yang lalu.

"Event ini dapat kembali dilaksanakan pada tahun ini dan saya mengucapkan terima kasih kepada Rajawali Indonesia atas kerjasamanya, para sponsor, para aparat keamanan dari TNI dan Polri, serta panitia sehingga event ini dapat terselenggara," kata Kajati Kaltim.

"Event ini tidak hanya memperlombakan kemahiran dan kemampuan burung yang dipeliharanya, namun saya berharap teman-teman kicau mania bisa melakukan penangkaran terhadap burung-burung yang dipeliharanya, sehingga kedepannya kelestarian burung tetap terjaga dan tidak punah. Ini adalah bentuk kepedulian kita semua," harap Kajati Kaltim.

Dalam kegiatan ini sebagai salah satu bentuk pelaksanaan perintah direktif Presiden yaitu pemberdayaan UMKM dan peningkatan ekonomi Masyarakat.

"Selama kegiatan ini kita juga menyediakan tempat kepada para UMKM khususnya di wilayah Kota Samarinda yang tidak memiliki tempat, sehingga mereka bisa berjualan dan dapat meningkatkan kembali perekonomiannya," tutup Kajati Kaltim.

Para pemenang dari tiap-tiap kelas perlombaan mendapatkan hadiah berupa uang pembinaan, piala dan piagam. (One)

Pasang Iklan
Top