• Sabtu, 20 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara





TENGGARONG (KutaiRaya.com) - Anggota Komisi IV DPRD Kaltim Ely Hartati Rasyid sangat mengapresiasi program pemberdayaan penyandang disabilitas "Difabel Unggul Kukar Inklusi" Pelatihan Berisyaratan, yang baru dilounching yang juga merupakan CSR dari PT Raja Kutai Baru Makmur (RKBM) bersama Yayasan Gerakan Literasi Kutai (GLK).

Kegiatan tersebut berlangsung di Pendopo Odah Etam Tenggarong, Sabtu (21/5/2022).

"Saya mengapresiasi setinggi tingginya kepada pak Erwan dan lainnya yang sangat membantu kepada teman-teman penyandang disabilitas melalui program ini, " ungkap Ely Hartati Rasyid.

Politisi PDI P ini mengatakan, program pelatihan ini tentu memiliki banyak manfaatnya khususnya kepada penyandang disabilitas dan juga sebagai bentuk kepedulian kita semua.

"Saya berharap dengan adanya kegiatan ini perusahaan lainnya mengikuti jejak PT RKBM, tentunya CSR bermanfaat bagi masyarakat terutama masyarakat dilingkungan perusahaan, " ujar Ely sapaan akrabnya.

Tak lupa Ely mengucapkan terima kasih kepada PT RKBM, artinya bagusnya CSR itu yang seperti dilakukan perusahaan tersebut, kepada lingkungan sekitar perusahaan dan bermanfaat.

"Kemudian kepada pemerintah Kecamatan Anggana saya juga ucapkan terima kasih karena mensuport kegiatan ini, " tuturnya.

Dalam kegiatan tersebut, Ely Hartati Rasyid juga memberikan bantuan secara simbolis berupa alat bantu dengar, kepada perwakilan penyandang disabilitas.

"Kedepan saya akan memprioritaskan bantuan kepada penyandang disabilitas, semoga bantuan ini bermanfaat bagi penyandang disabilitas, " tutupnya. (One)

Pasang Iklan
Top