• Sabtu, 20 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



musibah kebakaran dikawasan Jalan Naga Tenggarong.

TENGGARONG, (KutaiRaya.com) Kebakaran kembali terjadi di Tenggarong tepatnya di Jalan Naga RT 21 Gang pada Kamis (14/4/2022) pukul 14.30 wita. Kebakaran tersebut menghanguskan satu bangunan yang terdiri dari lima Bangsalan.

Api berhasil dipadamkan oleh petugas Pemadam Kebakaran kurang dari satu jam. Beruntung tidak ada korban jiwa, namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta.

Wahyudi salah satu saksi yang melihat kejadian tersebut menjelaskan jika waktu kejadian dirinya tidur siang dan ada yang teriak-teriak, melihat ada api, wahyudi mengaku awalnya api belum besar.

"Api bermula dari dalam rumah nomor dua. Api itu cepat, sampai kami narik selang itu gak sempat sudah, nyiram api seadanya saja. Saya mau nyambung selang gak sempat karena apinya sudah besar. Kami fokuskan pemadaman ke rumah sebelah agar tidak merambat ke rumah sebelah. " kata Wahyudi kepada KutaiRaya.com Kamis (14/4/2022).


Wahyudi menyebut bahwa sebelumnya ada informasi keributan, tapi dia tidak terlalu perhatikan. Tapi ada penghuni baru.

Sementara itu Kapolsek Tenggarong AKP Yasir menambahkan bahwa belum bisa dipastikan penyebab kebakaran. Saat ini pihak Polsek Tenggarong tengah melakukan penyelidikan lebih lanjut. (*dri)

Pasang Iklan
Top