• Sabtu, 20 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara





KUKAR (KutaiRaya.com) - Wakil Ketua DPRD Kaltim Ir. H. Seno Aji menggelar Reses pertama untuk Masa Sidang I di Desa Sungai Meriam Kecamatan Anggana, Kukar, Senin (21/2/2022) kemarin.

Politisi Gerindra ini menyempatkan untuk bertemu konstituennya sekaligus menyerap aspirasi masyarakat.

"Alhamdulillah saya telah melaksanakan reses untuk masa Sidang I Tahun 2022 sekaligus dapat bersilaturahmi dan serap aspirasi dengan masyarakat Sungai Meriam Kecamatan Anggana, reses atau serap aspirasi adalah pulangnya seluruh Wakil rakyat yang duduk di dewan guna mendengarkan langsung apa yang menjadi keluhan masyarakat," ungkap Seno Aji, Selasa (22/2/2022).

Anggota legislatif Karang Paci dari Dapil Kukar ini mengaku sangat senang sekali dengan antusias Masyarakat Desa Sungai Meriam yang mengikuti kegiatan ini.

"Banyak aspirasi masyarakat Sungai Mariam yang disampaikan tidak hanya dari kalangan Bapak-Bapak tetapi Ibu-ibu juga yang sangat semangat untuk menyampaikan aspirasi Masing-masing, mulai dari bantuan pelatihan pembuatan pupuk kompos, pelatihan terkait bank sampah hingga warga minta bantuan bibit padi untuk Kelompok Wanita Tani," tuturnya.

Ia berharap, reses di Masa Sidang l di Tahun 2022 ini dapat Membawa warna Baru bagi Desa Sungai Meriam.

Sebagai informasi, Reses Masa Sidang I Tahun 2022 ini dihadiri langsung oleh Kades Sungai Meriam H.Norjali S H, Sekdes Sariati, Ketua BPD Heriansyah, anggota BPD Asmawi dan Agus dari LPM serta tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda dan seluruh masyarakat yang hadir tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat. (One)

Pasang Iklan
Top