• Jum'at, 26 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



(Abdul Wahab Arif bersama masyarakat saat melaksanakan reses)


TENGGARONG (KutaiRaya.com) - Meskipun masih dalam masa pandemi, namun anggota DPRD Kukar Abdul Wahab tetap melaksanakan reses tahap I masa sidang II sejak 25 sampai 30 Januari 2021 lalu, dengan menerapkan protokol kesehatan.

"Pelaksanaan Reses ini tetap melibatkan masyarakat untuk mencapai solusi dan pembangunan pada gagasan apa yang diinginkan masyarakat dan tetap menerapkan protokol kesehatan. Jadi setiap DPRD menentukan lokasi berdasarkan Daerah Pemilihan (Dapil) dan bertemu dengan masyarakat yang menjadi konstituennya," ungkap H. Abdul Wahab Arief.

Politisi Hanura tersebut mengaku, dalam reses kali ini dirinya melaksanakannya di Dapil III tepatnya di 3 Desa Kecamatan Marang Kayu, yakni di Desa Santan Ilir, Santan Tengah dan Kersik.

"Untuk reses di Desa Santan Ilir mayoritas masyarakat bekerja sebagai nelayan menginginkan bantuan alat tangkap, kemudian meminta perbaikan jalan di kampung Desa santan Ilir dan juga keinginan masyarakat agar mendapatkan air bersih," paparnya.

Kemudian lanjutnya, saat reses di Desa Santan Tengah masyarakat juga menginginkan perbaikan jalan kemudian pembangunan kantor baru untuk kantor Desa dan lainnya, sedangkan aspirasi masyarakat saat reses di Desa Kersik diantaranya menginginkan perbaikan jalan di turap tepatnya di RT 4 dan untuk di pantainya masyarakat minta ada nuansa pantai minimal ada pembangunan penunjang di pantai.

"Semua Aspirasi dari konstituen saat reses tetap diserap nantinya akan disampaikan dalam agenda paripurna. Dan akan diperjuangkan untuk direalisasikan," tutupnya. (One)

Pasang Iklan
Top