• Jum'at, 19 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



TENGGARONG - Puskesmas Sangasanga bersama Kecamatan Sangasanga mencanangkan gerakan Sangasanga Zona Bebas Stunting Sabtu (25/1).

Kepala Dinas Kesehatan Kukar Martina Yulianti saat dihubungi mengatakan, gerakan Sangasanga Zona Bebas Stunting ini merupakan tindak lanjut dari gerakan keluarga peduli pencegahan dan atasi stunting yang lebih dikenal dengan program Ragapantas, yang merupakan bagian dari intervensi gizi spesifik.

"Sebagaimana diketahui intervensi penanganan stunting terdiri dari dua, yaitu intervensi gizi spesifik dan intervensi gizi sensitiv,"ungkapnya.

Martina Yulianti menjelaskan, intervensi gizi spesifik adalah intervensi untuk mengatasi penyebab langsung stunting, oleh sebab itu butir-butir kegiatan yang terdapat dalam intervensi gizi spesifik lebih kepada pekerjaan dibidang kesehatan atau intervensi dari sisi kesehatan.

"Stunting adalah suatu keadaan dimana keadaan gagal tumbuh yang disebabkan oleh kekurangan gizi kronis pada seribu hari pertama kehidupan, yaitu pada saat berada dalam kandungan dan sampai berusia di bawah 2 tahun, "tuturnya

Dia menambahkan, jika terjadi kekurangan gizi kronis pada seribu hari kehidupan pertama maka akan terjadi gagal tumbuh yang ditandai dengan tubuh yang kerdil atau pendek, otak yang tidak cerdas dan gangguan metabolisme yang suatu saat akan menyebabkan individu yang bersangkutan mudah untuk terserang penyakit-penyakit metaboliks seperti diabetes, hipertensi, jantung serta keganasan.

"Stunting harus dicegah agar tidak menjadi beban demografi 20 sampai 30 tahun kedepan, karena kedepan Indonesia akan mengalami bonus demografi pada 20 sampai 30 tahun kedepan, "terangnya.

Oleh sebab itu lanjutnya, pemerintah Indonesia telah mencanangkan gerakan pencegahan stunting secara komprehensiv yang dikenal dengan upaya konfergensi percepatan pencegahan stunting dengan jargon "cegah stunting itu penting".

Sebagai informasi, pencanangan gerakan Sangasanga Zona Bebas Stunting adalah dalam rangka mensukseskan gerakan keluarga peduli pencegahan dan atasi stunting yang merupakan inovasi Pemkab Kukar dalam upaya pencegahan dan penurunan stunting di Kukar. (one)

Pasang Iklan
Top