• Jum'at, 19 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



Polisi Kukar berhasil menjaring 2 pasangan yang bukan suami istri di tempat penginapan yang terletak di Jalan Naga, Kelurahan Timbau, Selasa (20/12) sekitar pukul 14.30 Wita.

Kapolres Kukar AKBP Fadillah Zulkarnaen melalui Paur Subbag Humas, IPDA Sabar mengatakan, dalam giat UKL 2 Cipta Kondisi tersebut dipimpin langsung oleh IPTU Tarmuji.


"Pasangan yang terkena operasi Cipkon tersebut yakni Gu bersama Sm, yang mana kedua pasangan tersebut merupakan sama-sama sudah berstatus duda dan janda. Sedangkan pasangan lainya yakni Js dan Es yanga mana mereka sebenarnya sudah sama-sama memiliki istri dan suami." ujarnya.


Tidak hanya sampai di situ, setelah pihak polisi mengeledah kamar Js dan Es ternyata polisi menemukan sebuah bong alat hisap sabu-sabu di atas lemari yang terbuat dari kayu.


"Astafirullah, itu bukan punya saya pak, saya berani bersumpah itu bukan punya saya pak." Ucap Js setelah polisi menemukan alat hisap sabu-sabu.

Selanjutnya, ke empat orang tersebut dibawa ke Polres Kukar untuk dimintai keteranganya.

"Sedangkan Js saat di tes urine ternyata hasilnya positif dan kini Js diserahkan ke Sat Reskoba Polres Kukar untuk dilakukan pengembangan kasus dan diproses secara hukum." katanya. (kr1)

Pasang Iklan
Top