• Sabtu, 20 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



Sebanyak 49 Kafilah Terbaik Kukar pada MTQ ke 38 Tingkat Kabupaten Kutai Kartanegara, mulai mengikuti Pemusatan Latihan atau Training Center (TC).yang dipusatkan di Tenggarong mulai tanggal 1 s/d 9 Mei 2016,

Hal ini diungkapkan Ketua Panitia TC H. Idar Jafar, saat menyampaikan sambutan pada acara Pembukaan Training Center (TC) sekaligus pelepasan kafilah Kukar pada MTQ ke 38 tingkat Provinsi Kaltim di Kukar, yang berlangsung di pendopo Wakil Bupati Kukar, Senin (2/5/2016) pagi.

"Tahun ini perlu penyempurnaan dan berusaha untuk meraih prestasi terbaik.Sesuai target TC sendiri yakni dapat memahami karakteristik setiap peserta, dan mampu mengembangkan potensi diri dalam meraih prestasi terbaik ditingkat provinsi Kaltim, " tuturnya.

Sementara itu, dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah secara resmi membuka sekaligus melepas kafilah Kukar untuk mengikuti Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-38 Tingkat Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) yang berlangsung di Tenggarong mulai 20 – 28 Mei 2016.

Menurut Edi, pemusatan pelatihan bagi qori-qoriah, hafiz-hafizah, mufassir-mufassirah perlu dilakukan. Selain sebagai ajang persiapan, pembinaan dan pemantapan seni bacaan juga untuk mengasah mental peserta, .

"Saya berharap pembinaan terhadap para kafilah bukan pada saat TC saja, tetapi juga harus dilakukan secara istiqomah dan terus menerus secara tersistem dan terukur serta menghindari cara-cara yang instan," ungkapnya.

Dia juga meminta kepada semua pihak, mulai dari panitia, pelatih dan pembina serta pihak yang terlibat lainnya, harus menjadikan kegiatan pemusatan latihan ini sebagai sarana menciptakan kualitas yang terbaik khususnya putra-putri Kutai Kartanegara untuk provinsi Kaltim, Indonesia dan dunia Islam, serta menjadikan kegiatan ini sebagai amal untuk beribadah.

Pembukaan tersebut ditandai dengan pemasangan pin tanda peserta dan penyerahan bendera LPTQ Kukar oleh Wakil Bupati Edi Damansyah kepada Kepala Kementerian Agama Kukar H Sulaiman Anwar. (one)

Pasang Iklan
Top