• Kamis, 25 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



Keberhasilan Tim Naga Mekes Mitra Kukar meraih juara Piala Jenderal Sudirman (PJS) disambut bahagia oleh Bupati Kukar terpilih Rita Widyasari, bahkan merogoh kocek pribadinya untuk mengguyurkan bonus kepada Mitra Kukar sebesar Rp 1 Miliar.

Bonus tersebut diterima secara simbolis oleh kapten Mitra Kukar Zulkifli Syukur, pada acara pesta rakyat penyambutan Mitra Kukar, di panggung utama halaman kantor Bupati Kukar, Sabtu (30/1/2016) sore.

Rita Widyasari mengatakan, bonus tersebut untuk para pemain dan segenap tim pelatih dan official Mitra Kukar.

"Ini sebagai bentuk rasa syukur dan ucapan rasa terimakasih dan rasa bangga saya, mereka pantas mendapatannya," ujarnya.

Rita menerangkan, Tim Mitra Kukar ada di Kota Raja Tenggarong merupakan buah tangan dari mantan Bupati Kukar Syaukani HR, yang tak lain adalah ayah kandung Rita, yang ingin memajukan persepakbolaan daerah dan membuat Kukar terkenal.

"Sekarang bapak saya (Syaukani.red) sedang sakit, saya mohon doa agar dapat diberikan kesehatan dari Yang Maha Esa," ungkapnya.

Sementara kapten tim Zulkifli Syukur, merasa senang dan bangga atas perhatian yang diberikan Rita Widyasari, Pemerintah, Supporter dan warga Kukar.

"Kemenangan ini berkat dukungan semua pihak, terimakasih kepada Bunda Rita Widyasari, Pemerintah, supporter dan warga Kukar, gelar juara ini untuk masyarakat Kukar," pungkasnya. (zaf)

Pasang Iklan
Top